Fakta Unik Black Brothers

Oleh; Ibiroma Wamla

Fakta menarik tentang Black Brothers ini di sampaikan Andy Ayamiseba selaku menejer Black Brothers dalam wawancara yang di lakukan
Majalah Tempo/ Edisi 24/ 11 Agustus 1979.

1. Kreatifitas Anak Muda. Mereka "bergerak" di usia muda, dibawah 35 tahun, rata-rata berusia 26 tahun.

2. Musik sederhana dan unik. "Karena saya ingin Black Bro's diterima sebagai band yang penuh sensasi dan selalu bisa tampil dengan keunikan," kata Andy. Itu sebabnya ia banyak memusatkan fikiran pada segi-segi penampilan di samping mencoba menggali materi lagu-lagu daerah. Pada setiap album Black Bro's memang selalu dijumpai lagu daerah. Kesederhanaan dan rasa terimakBlack Brothers juga tertuang dalam salah satu lagunya; "Terimakasih"  Bahagia terasa dalam hatiku | Cita-citaku kini tercapai sudah | Dari dahulu ini jadi idaman | Merekam musikku dalam piring hitam | Tiada disangka itu dari semula | Musikku kini di gemari masyarakat | Akan ku terus bernyanyi dan bernyanyi | Walaupun laguku hanya sederhana | Terimakasih ku ucapkan untuk semua masyarakat | Yang menggemari musikku gembira ini | Ikutlah bernyanyi kini bersama kami || Akan ku terus bernyanyi dan bernyanyi | Walaupun laguku hanya sederhana ||
Terimakasih ku ucapkan untuk semua masyarakat | Yang menggemari musikku gembira ini | Ikutlah bernyanyi kini bersama kami || Akan ku terus bernyanyi dan bernyanyi | Walaupun laguku hanya sederhana || Syala lala | lala | lala ||

3. Tak lupa akar musik. Yang banyak membantu adalah bahwa beat lagu asli Irian dekat dengan selera anak muda. Lagu-lagu tersebut mengandung jiwa kepahlawanan. "Tapi kami juga menyadari, bahwa musik kami terutama harus bisa diterima oleh rakyat -- musik untuk low-people.

4. Kumpulan terbaik, dari yang terbaik. Black Bro's lahir di Jayapura 1974, dengan anggota comotan sana-sini. Formasi pertamanya adalah Hengky MS (gitar dan vokal), Yockie Pattipeiluhu dan Benny Betay. Disempurnakan oleh David (sax), Stevie (dram), Amri Kahar (sax) dan Iskandar (terompet).
 
5. Lada yang bisa diterima smua lapisan masyarakat. Lagu berbahasa daerah Ino Mote Ngori ciptaan Amry Kahar yang dinyanyikan Stevie, hadir senafas dengan lagu-lagu lainnya. Di sini Black Brothers memadukan materi yang menyangkut latar belakang daerahnya dengan baik, tanpa terasa "kedaerahdaerahan". Meski identitas belum benar mencuat, tapi cara grup ini menjiwai lagu, menafsirkan sedih, cinta dan sebagainya, cukup berbeda dengan rekan-rekannya yang datang dari daerah lain.